Olah Raga Bersama Personil Rindam I/BB, PNS dan Ibu Persit Kartika Candra Kirana Cabang  X  PD I Bukit Barisan Dalam Rangka Menyambut HUT RI Ke-77 Tahun 2022

Militer, Persit758 views

Pematang Siantar,(13/08/2022)

Danrindam I/BB Kolonel Inf Budhi Utomo, S.I.P. melaksanakan kegiatan Olah Raga bersama dengan Personil Rindam I/BB, PNS dan Ibu Persit Kartika Candra Kirana Cabang X PD I Bukit Barisan dalam rangka menyambut HUT RI Ke- 77 tahun 2022 di Lapangan Jenderal Sudirman Rindam I/BB.Dalam pelaksanaan olah raga bersama ini, yang dilakukan oleh Danrindam I/BB terhadap keluarga besar Rindam I/BB sangatlah tepat untuk mencegah dari pada penyebaran Covid-19 karena untuk saat ini wabah yang belum tau sampai kapan berakhirnya, pemerintah juga sangat antusias untuk membasminya.Kegiatan didahului dengan senam peregangan dan Ice Breaking yang dipimpin langsung oleh Danrindam I/BB, kemudian dilanjutkan dengan beberapa kegiatan perlombaan diantaranya, lomba Bola Mas, lomba Bakiya, lomba Balap Karung, lomba Holahop dan perlombaan Tarik Tambang.Diharapkan,’’agar seluruh Personil, PNS dan keluarga besar Rindam I/BB, untuk selalu menerapkan protokol kesehatan, membiasakan pola hidup sehat sehingga terhindar dari Covid-19, semangat bekerja dengan melakukan olah raga, menjalin silaturahmi dan memupuk kekompakan.

Danrindam I/BB mengucapkan terima kasih atas pelaksanaan Olah Raga bersama ini dilakukan dengan penuh semangat dan gembira disamping itu , Danrindam I/BB memberikan penekanan terhadap personil , PNS dan Ibu Persit agar menghindari pelanggaran sekecil apapun dan mempunyai tekat kedepannya harus lebih baik dari sebelumnya, acara selanjutnya, pemberian bingkisan dan hadiah terhadap personil, PNS dan Ibu Persit Kartika Candra Kirana Cabang X PD I Bukit Barisan.(Tim Rindam)