Upacara Tradisi Pembaretan Siswa Pendidikan Kejuruan Tamtama Infanteri Abit Dikmata TNI AD Gel I TA 2022

Militer, Persit2,376 views

Pematang Siantar,(20/12/2022).

Danrindam I/BB Kolonel Inf Budhi Utomo, S.I.P. “Pimpin Upacara Tradisi Pembaretan Siswa Pendidikan Kejuruan Tamtama Infanteri Abit Dikmata TNI AD Gel I TA 2022, di Pantai Perjuangan/Jono Indrapura Kabupaten Batubara.Dalam amanat Danpussenif Kodiklatad Letnan Jenderal TNI Arif Rahman, M.A. yang disampaikan oleh Danrindam I/BB, ” Puji Syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-nya kepada kita semua, sehingga pada hari ini kita dapat melaksanakan Upacara “ Tradisi Pembaretan Siswa Dikjurtaif Abit Dikmata TNI AD Gelombang I TA 2022” dalam keadaan sehat wal’afiat.Prosesi Tradisi Pembaretan yang merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari perjalanan seorang prajurit infanteri, selaku Komandan Pussenif Kodiklatad beserta seluruh keluarga besar korps Infanteri mengucapkan selamat atas kemampuan yang telah diraih sekaligus mengesahkan pemakaian Baret dan Brevet “Yuddhawastu Pramuka”. dengan telah disahkannya penggunaan Baret dan Brevet ini, menuntut para prajurit sekalian untuk senantiasa meningkatkan pengetahuan dan keterampilan prajurit Infanteri, sebagai bekal pengabdian kepada Bangsa dan Negara.Tradisi pembaretan dan penyematan Brevet kualifikasi “ Yuddhawastu Pramuka” merupakan suatu pengakuan dan penghargaan serta Lambang kehormatan bagi prajurit Infanteri sebagai Queen Of Battle, prajurit Infanteri yang memiliki kamampuan untuk bergerak disetiap bentuk Medan Pertempuran yang tidak dimiliki oleh Prajurit di luar kecabangan Infanteri, kalian adalah prajurit Infanteri sebagai “Atlit Tempur Yang Tanggap, Tanggon dan Trengginas”.Diakhir amanat Danpussenif Kodiklatad yang disampaikan oleh Danrindam I/BB, ” ada beberapa hal yang harus dipedomani dan dilaksanakan Sbb:

– Sadari secara sungguh-sungguh sesuai dengan agama dan keyakinan masing-masing bahwa jalan hidup yang kalian tempuh sebagai prajurit Infanteri adalah suci dan benar serta merupakan rahmat dari Tuhan Yang Maha Esa.

– Pedomani Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan Delapan Wajib TNI dalam menjalankan setiap tugas dan kewajibanmu untuk menjaga serta menegakkan Panji kehormatan Prajurit “Yuddhawastu Pramuka”.

– Jangan pernah lupakan jati dirimu sebagai Tentara Rakyat, Tentara Pejuang, Tentara Nasional dan Tentara Profesional serta jadilah insan prajurit Infanteri perekat persatuan dan kesatuan yang memiliki semangat Kebhinekaan dan Kemanunggalan TNI Rakyat.

– Sebagai prajurit TNI, disiplin adalah Nafasmu dan Kehormatan adalah segala-galanya, pelihara kesegaran jiwa dan kesegaran Jasmanimu serta tingkatkan kemampuan dan keterampilan bertempurmu.

– Jaga dan tingkatkan kebersamaan dan jiwa korsa serta kebanggaan sebagai prajurit Infanteri serta senantiasa memegang komitmen berbuat terbaik, berani, tulus dan ikhlas dilandasi oleh disiplin, loyalitas dan kehormatan.Danpussenif Kodiklatad mengucapkan terima kasih kepada Danrindam, Dandodiklatpur beserta jajarannya yang telah mendidik,melatih dan membentuk prajurit Infanteri dengan aman tertib dan lancar, semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberkahi setiap langka pengabdian kita kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang sangat kita cintai.Turut hadir dalam Upacara tersebut, Wadan Rindam I/BB, para Distribusi A & B Rindam I/BB, Para Kasi Rindam I/BB, Pendukung, Pelatih Rindam I/BB dan Ketua Persit KCK Cabang X Rindam PD I Bukit Barisan beserta Pengurus. (Tim Rindam).